tRikSonic
Informasi : saat ini anda mengakses blog ini untuk halaman yang di percepat penggunaannya untuk mobile/handphone (AMP) atau akses mobile dengan kecepatan internet yang rendah, mungkin beberapa fitur diblog ini belum tersedia, silahkan ganti Thema untuk mengaktifkan beberapa fitur lainnya. Terimakasih

HTML main Tag

Terakhir diperbarui : 23 Mei 2018 - 12.39

Tutorial HTML <main>:

HTML main Tag - belajar html main. Element main mempunyai definisi sebagai kontent utama dari sebuah halaman html, dengan kata lain element ini lebih diutamakan dari bagian element yang lain.
Didalam penulisan pada html, element main di letakkan di dalam element <body>, element <main> tidak diperbolehkan ditulis sebagai turunan / dibungkus / didalam element <article>,<aside>, <nav>, dan <footer>.
Di dalam Html <main> juga tidak cocok (bukan berarti tidak boleh) ditulis komponen sidebar seperti Popular post, label dan sejenisnya, karena komponen tersebut bukan merupakan konten yang diutamakan, walaupun masih masuk di validasi html.

Contoh HTML <main>

<main>
  <article>
  <div class="article">
   <h2>Apa Arti Blog !!!</h2>
   <p>
      <strong>Apa Itu Blog ?</strong> Blog adalah bentuk Aplikasi Web etc...
   </p>  
   <p>
      Lorem ipsum dolor sit etc....
   </p>  
   <p>
      Lorem ipsum dolor sit etc....
   </p>  
  </div>      
  </article>
</main>

Global Attributes:

Element <main> mencakup Global Attributes HTML.

Event Attributes:

Element <main> mencakup Event Attributes HTML.

Browser Support :

Desktop

Chrome26
Safari7
Firefox21
Opera16
IE-
Edge12

Mobile

Android WebviewYa
Chrome AndroidYa
Edge Mobile12
Firefox Android21
Opera AndroidYa
iOs Safari7.1
Samsung InternetYa

Default CSS :

Browser yang support dengan element <main>, mempunyai nilai default :
main {
   display: block;
}